faidah ilmu

Gunakanlah masa muda untuk memperkaya ilmu, karena ia akan menjaga pemiliknya dari kebodohan, kesesatan dan kehancuran.

Senin, 24 September 2012

kenalilah sebelum anda kenakan


 Pernahkah kita membayangkan bahwa ternya
ta kita menjadi salah satu bagian dari pesatnya perkembangan dunia perjudian di saentro jagat raya ini, atau bagaimanakah rasanya bila ternyata kita menjadi salah satu alat promosi produk minum-minuman keras, padahal sebelumnya kita telah memahami benar bagaimana konsekuensi hukum dari perjudian dan miras menurut kaca mata islam , termasuk orang-orang yang terlibat di dalam teransaksi haram tersebut.

Pernahkan kita mencoba mencari tahu dari mana asal muasal setiap kata yang asing namun akrab di telinga kita, pernahkah kita berfikir mengapa ada hal-hal yang gencar di tonjolkan dan dipromosikan ke tengah-tengah rakyat jelata, sering kita temukan banyak istilah atau bahasa yang tidak jelas makna dan tujuannya namun melekat erat di benak kita semua.

Mungkin anda bertanya-tanya, sedang berbicara tentang apakah kita, apa inti dari tulisan singkat yang sampai di hadapan anda ini.
Kita bukan sedang ingin bersaing dalam dunia bisnis hingga ingin menjatuhkan nama baik suatu produk perusahaan yang sedang maju pesat, bukan juga sedang merusak reputasi dan nama baik pihak-pihak tertentu, namun kita sedang berusaha merangsang kepekaan nilai spiritual anda sebagai salah satu bagian dari elemen masyarakat yang mengaku sebagai muslim.
Tanpa kita sadari ternyata kita diperdaya oleh pihak-pihak tertentu, yang mata mereka digelapkan oleh keuntungan-keuntungan rupiah yang menggiurkan, cukup menggiurkan bagi seseorang untuk mengorbankan nilai-nilai idiologi mereka sendiri.

Kamis, 13 September 2012

Resensi Buku




Hiruk pikuk kehidupan bermasyarakat semakin mengkhawatirkan, terkhususnya di indonesia, terbukti di berbagai media masa kita saksikan aksi-aksi yang sudah menjurus kepada prilaku anarkis, oknum-oknim tertentu dengan brutal menampak sikap brutal yang sangat tidak mencerminkan karakter bangsa indonesia.
Kebanyakan mereka bukan orang-orang yang minim pendidikan bahkan sebaliknya, sebagian besar mereka adalah ikon dan lambang kemajuan dunia pendidikan yang justru mengekspresikan pendapatnya dengan cara-cara yang tidak beretika, dan jauh dari nilai-nilai moral yang mereka pelajari di bangku pendidikan lembaga mereka masing-masing. Belum lagi kasus-kasus lain yang berkaitan dengan dunia politik, ekonomi, sosial, budaya, sara yang semakin menambahkan keruwetan masalah bangsa ini, masalah-masalah tersebut dikupas habis dan dibeberkan di hampir seluruh media masa negri ini, tanpa memikirkan dampak dan akibat dari tersebarnya isu-isu yang belum jelas kebenarannya tersebut, tanpa mengindahkan dan tanpa ada yang merasa bertanggung jawab tentang keabsahan berita tersebut.

Senin, 03 September 2012

BUKAN CCTV



Banyak kita saksikan di berbagai media, baik itu cetak maupun elektronik, tindakan-tindakan kriminalitas yang tak sengaja terekam oleh cctv atau kamera amatir, baik itu disengaja atau pun tidak disengaja. Mulai dari kasus perkosaan, tindakan asusila, pembunuhan, perampokan, tauran antar kampung dan lain-lain.

Tentunya kita akan merasa malu kalau pelaku kejahatan yang di ekspos di media-media tersebut adalah kita sendiri, terbukti ketika kita menyaksikan layar kaca, para pelaku kejahatan yang berhasil di ciduk berusaha menutup wajah mereka, dan menghindar dari sorotan kemera, menandakan bahwa mereka merasa malu, kecuali orang-orang yang memang sudah bermuka tebal, setebal bedak yang menempel di wajah-wajah artis indonesia, tidak lagi mengenal rasa malu, karena kejahatan sudah mendarah daging dalam dirinya, bagai parasit yang selalu melekat pada inangnya.